Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lelang Toyota AE86 Trueno di KPKNL Pontianak Selesai, Harganya Tembus Rp 1 Miliar

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 7 Februari 2022 | 07:05 WIB
Toyota AE86 Trueno dilelang
Lelang.go.id
Toyota AE86 Trueno dilelang

GridOto.com - Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tipe Madya Pabean (TMP) C Nanga Badau, melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pontianak, melelang sebuah Toyota AE86 Trueno.

Lelang ini sukses menarik para petrolhead untuk berebut Toyota AE86 Trueno tersebut.

Melansir Djkn.kemenkeu.go.id, Toyota AE86 ini terjual melalui mekanisme e-auction open bidding di situs Lelang.go.id pada Kamis (3/2/2022).

Disebutkan, Toyota AE86 Trueno yang dilelang merupakan hasil sitaan.

Unit tersebut diketahui akan diselundupkan masuk Indonesia lewat perbatasan negara dengan Malaysia, di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Nanga Badau, Kalimantan Barat.

Ketertarikan masyarakat terhadap mobil ini sangat tinggi.

Toyota AE86 Trueno yang dilelang tembus Rp 1 miliar
Djkn.kemenkeu.go.id
Toyota AE86 Trueno yang dilelang tembus Rp 1 miliar

Hal itu dibuktikan dengan banyaknya penawaran masuk saat pelaksanaan lelang yang berlangsung selama satu jam dimulai dari Pukul 09.30 - 10.30 WIB.

Dalam durasi tersebut, masuk sebanyak 63 penawaran hingga akhirnya mencapai penawaran tertinggi.

Baca Juga: Kesempatan Punya Toyota AE86 Trueno, Dilelang dengan Limit Tak Sampai Rp 100 Juta

Editor : Dida Argadea
Sumber : djkn.kemenkeu.go.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sulap Sokbreker Belakang Yamaha Lexi Jadi Dua, Begini Caranya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa