Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sebulan Lebih Terlantar di Bengkelnya, Gempar Berhasil Mencari Sang Pemilik Isuzu Panther Bermodalkan Kuitansi

Dia Saputra - Jumat, 4 Februari 2022 | 14:05 WIB
Gempar Aprilianto (29), pemilik bengkel Dinamo Sriwerdari saat ditemui di bengkelnya di Salaman, Kabupaten Magelang.
Tribun Jogja/Nanda Sagita Ginting
Gempar Aprilianto (29), pemilik bengkel Dinamo Sriwerdari saat ditemui di bengkelnya di Salaman, Kabupaten Magelang.

GridOto.com - Isuzu Panther yang terlantar di salah satu bengkel daerah Magelang, Jawa Tengah (Jateng) ramai dibicarakan warganet Tanah Air.

Kabar itu bermula saat Gempar Aprilianto (29), pemilik bengkel Dinamo Sriwedari di Salaman, Magelang membagikan kisahnya di media sosial.

Gempar menjelaskan, Isuzu Panther penuh debu yang terparkir di bengkelnya merupakan milik salah satu pelanggan.

"Itu mobil milik pelanggan, tapi sudah satu bulan ditinggal di sini," ucap Gempar Aprilianto dikutip dari TribunJogja.com.

Ia menceritakan, kejadian bermula saat pemilik Isuzu Panther mengantarkan ke bengkel pada 27 Desember 2021.

Kala itu si pemilik datang ke bengkel untuk meminta bantuan, karena mobilnya mogok di depan SPBU daerah Salaman.

"Lalu saya usulkan untuk didorong saja ke sini, karena kebetulan tidak ada yang menjaga bengkel saat itu," lanjutnya.

Setelah mendapat arahan dari Gempar, sang pemilik mobil yang tak diketahui namanya pun mengantar ke bengkel.

Setibanya di bengkel, Isuzu Panther tersebut tidak langsung diperbaiki karena masih ada beberapa mobil lainnya yang sedang dikerjakan Gempar.

Baca Juga: Harga Isuzu Panther Pick Up Bekas Tipe Up Cargo 3 Way, Dibanderol Mulai Rp 60 Jutaan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Aion V Resmi Launching di GJAW 2024, Harga Enggak Sampai Rp 500 Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa