Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tertangkap! Ternyata Ini Alasan Pelaku Pura-pura Jadi Korban Tabrak Lari

M. Adam Samudra - Senin, 31 Januari 2022 | 10:21 WIB
Modus pura-pura tabrak lari
Istimewa
Modus pura-pura tabrak lari

GridOto.com - Kepolisian menangkap seorang pria berinisial AD yang diduga hendak memeras pengendara mobil dengan modus pura-pura tertabrak di Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Peristiwa AD pura-pura tertabrak terekam dalam sebuah video dan viral di media sosial pada Jumat (28/1/2022).

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Budi Sartono membenarkan penangkapan AD.

"Tersangka sengaja melakukan perbuatan pura-pura terinjak karena untuk membeli obat-obatan di RSKO, karena yang bersangkutan dari hasil pemeriksaan sedang melaksanakan terapi," kata Budi di Mapolrestro Jakarta Timur, Minggu (30/1/2022).

Kepada polsi, AD mengaku sengaja memeras untuk membeli obat-obatan.

Saat ini AD masih menjalani terapi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur.

Luka yang dialaminya itu didapatnya dari tabrakan kecelakaan tahun 2012.

"Memang yang bersangkutan kakinya ada luka, tetapi itu adalah luka lama. Jadi 2012 yang bersangkutan pernah tertabrak truk dan kakinya ada bekas cacat diseset kulitnya sehingga agak pincang jalannya," tuturnya.

 Sementara dihubungi secara terpisah, Kapolsek Pasar Rebo Kompol Marbun menghimbau bagi masyarakat yang menemukan modus tersebut untuk segera melapor.

"Jangan sungkan untuk melapor, bila sudah mendesak minta tolong sama pengendara lain," kata Kompol M. Marbun.

Sebelumnya, detik-detik seorang pria yang pura-pura menjadi korban tabrak lari baru-baru ini menjadi viral.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa