GridOto.com – Buat pengguna motor SM Sport SM Classic 110 yang butuh alternatif suku cadang, ternyata beberapa partnya bisa pakai punya motor bebek merek Jepang di pasaran.
Motor bebek dengan gaya klasik ala Super Cub ini ditawarkan dalam beragam pilihan warna cerah dengan kombinasi pelek jari-jari.
Sama seperti motor yang menjadi insipirasi desainnya, dari segi suku cadang pun banyak kesamaan dengan motor bebek tersebut.
“Untuk varian SM Classic banyak juga kesamaannya dengan Honda Supra lawas mulai dari mesin dan part fast moving bisa pakai part Honda Supra sebagai alternatif kalau dibutuhkan,” ujar Maulana Saputra, Service Department MForce Indonesia.
Baca Juga: Panduan dan Jadwal Servis Berkala Buat Motor SYM, SM Sport dan CFMoto
Jadi jika kalian jauh dari lokasi bengkel resminya, enggak jadi persoalan seandainya butuh servis dan perlu ganti suku cadang.
Sebab dari servispun, sebagian besar mekanik bengkel umum juga sudah enggak asing dengan jenis mesin yang digunakan.
“Hampir semua bisa disubstitusi, diantaranya seperti gir set, kampas rem depan dan belakang, aki, busi dan kampas kopling,” terangnya.
Bisa dibilang persamaan diatas berlaku untuk bagian penggerak saja, namun untuk bagian bodi memang sepenuhnya berbeda.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR