GridOto.com - Buat kalian pemilik Honda Vario series yang resah karena timbulnya suara kasar di roda belakang saat berputar, simak artikel ini.
Ternyata suara kasar roda belakang Honda Vario 125/150 pertanda ada kerusakan pada area CVT.
"Umumnya suara berasal dari bearing atau laher bambu pulley belakang yang bermasalah," buka Anggi Prasetya, Punggawa Gilang Speed Way (GSW) kepada GridOto.
"Biasanya bearing atau laher bambu pulley belakang sudah aus atau harus diganti," ujar mekanik yang akrab disapa Gie ini.
Baca Juga: Segini Biaya Upgrade Mesin Honda Vario 125 Jadi 155 Cc di Bengkel Spesialis
Bearing atau laher bambu pulley belakang aus biasanya menimpa Honda Vario 125/150 yang sudah berumur.
"Suara kasar yang disebabkan oleh laher bambu pulley belakang itu seperti suara grosok atau seperti part yang bergesekan," ujar Gie.
"Biasanya menimpa Honda Vario 125/150 yang sudah berumur," tambahnya saat ditemui di Jalan H. Abdul Gani Raya No.59, Cilodong, Jakarta Timur
Jika sudah begitu, Gie menyarankan untuk segera ganti laher bambu yang ada di pulley belakang.
Baca Juga: Honda Vario 125 Ternyata Bisa Dibikin jadi 155 Cc, Begini Caranya
Nah, itu tadi penyebab suara kasar saat ban belakang Honda Vario 125/150 berputar.
Jadi lakukan dulu pemeriksaan pada bagian CVT untuk cek kondisi laher bambu yang ada di pulley belakang.
Jika tidak terjadi kerusakan pada laher bambu di pulley belakang, kalian bisa lanjutkan pemeriksaan pada komponen di gardan.
Karena untuk pemeriksaan dan perbaikan butuh pembongkaran yang lumayan sulit, disarankan untuk perbaikan dilakukan di bengkel oleh mekanik berpengalaman Sob.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR