GridOto.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menghadirkan teknologi hybrid lewat produk terbaru mereka yaitu Fazzio yang diluncurkan pada Senin (17/1/2022) lalu.
Pabrikan asal Jepang tersebut mengatakan, pihaknya memang punya beberapa alasan khusus menyematkan sistem hybrid pada Yamaha Fazzio.
Pertama, pihaknya merasa cocok memperkenalkan teknologi baru melalui Yamaha Fazzio yang juga merupakan produk baru.
“Kemudian, kami juga ingin mendukung upaya pemerintah untuk mempercepat proses elektrifikasi kendaraan di Indonesia,” ujar Antonius Widiantoro selaku Manager Public Relations, YRA and Community kepada GridOto.com, Jumat (21/1/2022).
Selain dua alasan tersebut, pihaknya juga memilih Yamaha Fazzio sebagai motor pertama berteknologi hybrid mereka untuk alasan edukasi.
Lebih jelasnya, Yamaha ingin mengubah pemikiran para konsumen Indonesia yang mayoritas masih menganggap teknologi hybrid sebagai sesuatu yang ‘mahal.’
Dengan menghadirkan teknologi hybrid pada Yamaha Fazzio yang dibanderol paling mahal Rp 22 juta OTR Jakarta, mereka ingin membuktikan bahwa teknologi hybrid juga bisa didapatkan dengan harga cukup terjangkau.
“Makanya kami menghadirkan teknologi Blue Core Hybrid ini lewat Fazzio dan bukan motor yang lebih premium seperti NMAX,” ujar Anton.
“Saat teknologi itu dibebankan kepada motor yang premium, imej teknologinya pun jadi mahal dan itu tidak akan efektif (untuk kebutuhan edukasi),” tambahnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR