Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda e Dandan Street Racing Pakai Jubah RedBull Plus Kaki Meaty

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 22 Januari 2022 | 06:00 WIB
Modifikasi Honda e bergaya street racing garapan Innovate Composites
Instagram/innovatecomposites
Modifikasi Honda e bergaya street racing garapan Innovate Composites

GridOto.com - Honda e masih urung diluncurkan di Indonesia, padahal beberapa pabrikan mulai serius menggarap pasar kendaraan listrik.

Tapi sinyal kehadiran Honda e di Indonesia terlihat dalam paten desain dalam pangkalan data kekayaan intelektual Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Republik Indonesia.

Hal ini bisa jadi sinyal bahwa kemungkinan Honda akan membawa mobil listrik mungil tersebut ke pasar Indonesia pada masa mendatang.

Yups selain punya dimensi bodi mungil, Honda e juga dibekali estetika eksterior menawan dengan kombinasi nuansa retro dan futuristik.

Tampilan depan modifikasi Honda e bergaya street racing
Instagram/innovatecomposites
Tampilan depan modifikasi Honda e bergaya street racing

Namun, proporsi standar Honda e ternyata bisa tampil agresif saat kena sentuhan modifikasi dari Innovate Composites, Selandia Baru.

Hal ini lantaran aplikasi body kit yang disematkan, sukses bikin desain bodi Honda e jauh lebih sangar mengusung aliran street racing.

Mulai dari area fascia, mobil listrik mungil ini menampilkan bumber baru yang mengekpos intake udara besar dan canard di kedua sudut.

Tampilan depan modifikasi Honda e bergaya street racing
Instagram/innovatecomposites
Tampilan depan modifikasi Honda e bergaya street racing

Perubahan berlanjut ke sisi samping, sentuhan over fender di keempat sudut praktis memberikan tampilan bodi lebih sangar dan gambot.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Motor1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa