Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Cara Mencegah Visor Helm Baret Usai Dipakai Hujan-hujanan

Uje - Selasa, 25 Januari 2022 | 18:40 WIB
Ilustrasi mengeringkan visor helm dengan kain micro fiber
Revzilla.com
Ilustrasi mengeringkan visor helm dengan kain micro fiber

GridOto.com - Begini cara mencegah visor helm baret usai dipakai riding hujan-hujanan.

Musim hujan seperti sekarang ini memang rawan bikin visor helm baret.

Penyebab visor helm baret ini akibat perlakuan yang salah saat membersihkan visor usai riding.

"Jadi paling sering itu saat riding kita refleks mengelap visor yang kotor, bisa pakai tangan atau sarung tangan," bilang Christanto Ramli dari Gasoline Rider Station.

Baca Juga: Ternyata Ada Efek Negatif Dari Pasang Kampas Ganda NMAX di Honda Vario

"Padahal terkadang itu sering ada kerikil, pasir atau apapun yang menempel di visor. Saat kita refleks mengelap tentu bikin baret lebih besar," tambahnya.

Paling aman adalah usai riding kalian bisa melepas visor dari helm lalu bersihkan dengan air mengalir.

"Jadi dengan bantuan air mengalir itu kita bisa usap dengan perlahan agar kotoran turun," lanjut Om Chris yang kini tokonya ada di daerah Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.

Seandainya kotorannya cukup tebal bisa pakai shampoo, jangan gunakan sabun colek karena bisa bikin visor buram.

Baca Juga: Awas, Ini Ciri Roller Motor Matic yang Harus Kalian Hindari Saat Beli

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa