GridOto.com - Kalau kalian merasa sinar dari lampu headlamp LED bawaan Yamaha NMAX kurang terang, ternyata masih bisa diupgrade.
Seperti diketahui, headlamp bawaan Yamaha NMAX sudah pakai jenis LED yang awet dan juga irit listrik.
Buat yang merasa cahaya lampu headlamp LED bawaan kurang terang, ternyata ada yang jual paket upgrade headlamp LED buat Yamaha NMAX.
"Paket upgrade headlamp LED Yamaha NMAX ini ada dua pilihan," buka Nanang Sunardi, Owner Pendawa Horn, bengkel spesialis kelistrikan dan lampu kepada GridOto.
Baca Juga: Ogah Tampil Standar, Yamaha NMAX Ini Justru Pilih Gendong Mesin R3
"Ada paket upgrade headlamp LED 45 watt dan 90 watt," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (12/21).
Menurut Nanang, headlamp LED bawaan Yamaha NMAX sendiri hanya berdaya 15 watt.
Berarti jika kalian pasang paket upgrade headlamp LED ini, kekuatan lampu yang digunakan lebih besar 3 kali lipat dari headlamp bawaan Yamaha NMAX.
Menurut Nanang, sinar yang dihasilkan paketan upgrade headlamp LED NMAX lebih terang dan lebih tebal.
Baca Juga: Modal Rp 400 ribuan, Kaliper Rem Depan Yamaha NMAX Jadi Dual Piston
Jadi cocok buat kalian yang merasa lampu bawaan milik NMAX masih kurang terang saat menyinari kondisi jalan yang kalian lewati.
Asyiknya lagi, paket upgrade headlamp LED Yamaha NMAX juga ada pilihan warna lampu.
"Mau low beam (lampu dekatnya) putih, high beamnya (lampu jauh) kuning ada," ujar Nanang.
"Atau low beam dan high beam sama-sama kuning juga ada," tambah Mekanik yang bengkelnya ada di Jalan Raya Kartini No.33A, Depok, Jawa Barat ini.
Baca Juga: Pilihan Aksesori NMAX Keren di Bawah Rp 500 Ribuan, Tonton Video Ini
Lampu dengan warna kekuningan ini tentunya akan sangat cocok buat kalian yang tinggal di wilayah pegunungan atau perbukitan yang sering turun kabut.
Untuk upgrade headlamp Yamaha NMAX tahap awal, Nanang menyarankan pakai yang 45 watt saja.
"Pakai upgrade headlamp LED Yamaha NMAX 45 watt juga sudah cukup terang, kok," yakin Mekanik asal Ciamis, Jawa Barat ini.
Namun jika masih merasa kurang terang, kalian juga bisa coba paketan upgrade lampu yang 90 watt.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR