Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Street Race

Bukan Cuma Buat Motor, Polda Metro Jaya Bakal Menyiapkan Street Race Untuk Mobil

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Rabu, 19 Januari 2022 | 20:50 WIB
Street Race Polda Metro Jaya di Ancol, Jakarta Utara (16/1/2022).
Indra/OtoRace
Street Race Polda Metro Jaya di Ancol, Jakarta Utara (16/1/2022).

GridOto.com - Setelah Street Race Ancol sukses digelar untuk pembalap motor, kini Polda Metro Jaya sedang mempelajari untuk balapan mobil.

Seperti yang diketahui, akhir pekan kemarin Polda Metro Jaya telah menggelar balap motor yang difasilitasi berjuluk street race.

Sebanyak 350 peserta mengikuti event Street Race Polda Metro Jaya di Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.

Street race dihadirkan guna mengurangi aksi balap liar yang acap kali mengganggu pengguna jalan.

Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, peminat street race sangat tinggi dan bukan datang hanya dari pembalap motor jalanan.

Diakuinya permintaan pun datang dari pembalap jalanan pengguna mobil yang kerap beraksi di Jalan Asia Afrika.

"Komunitas mobil juga kemarin menyampaikan ke saya tolong dibuatkan juga untuk mobil," ujar Sambodo kepada wartawan di Jakarta, Rabu (19/1/2022).

Untuk itu, Sambodo pun menjelaskan kalau pihaknya telah mempelajari permohonan dari komunitas balap liar yang menggunakan mobil.

Polda Metro Jaya kemudian berencana untuk mengadakan acara serupa bagi pembalap liar mobil.

Baca Juga: Polres Metro Depok Usulkan Kawasan Terminal Jatijajar Jadi Lokasi Street Race, Ini Alasannya

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kaca Bisa Kusam, Jangan Pakai Air Wiper Ini Ketika Musim Penghujan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa