Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Setelah 3 Bulan Istirahat, Akhirnya Marc Marquez Latihan Motor Lagi

Rezki Alif - Jumat, 14 Januari 2022 | 13:27 WIB
Marc Marquez kembali latihan motor
Twitter.com/Flyin18T
Marc Marquez kembali latihan motor

GridOto.com - Kabar baik datang dari Marc Marquez yang selama beberapa pekan harus beristirahat karena cedera mata diplopia.

Seperti yang diketahui, selama beberapa pekan terakhir Marc Marquez harus beristirahat karena cedera mata yang dialaminya saat latihan.

Mata Marc Marquez mengalami diplopia alias berpengelihatan ganda.

Hal itu membuat seluruh aktivitas Marquez di atas trek harus dihentikan, bahkan aktivitas sehari-hari juga ikut terganggu.

Setelah menjalani pemeriksaan kembali pada Senin (10/1/2022) lalu, Marc Marquez mengalami pemulihan kondisi mata cukup signifikan.

Hasil pemeriksaan itu membuat dokter memberikan izin Marquez untuk melakukan latihan motor kembali.

Hal itu langsung dimanfaatkannya untuk tancap gas di Pont Circuit yang berlokasi di Lledia, Spanyol, untuk latihan motocross.

"Marc Marquez telah menjalani pemeriksaan dokter Sanchez Dalmau Senin lalu untuk menganalisis status diplopianya. Sang dokter mata mengonfirmasi progres cukup bagus bagi juara dunia delapan kali itu," tertulis dalam statement resmi Honda, dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.

"Dengan demikian, dia menerima izin untuk mengendarai sepeda motor dan bersama dengan timnya dia memilih motorcross," jelasnya.

Baca Juga: Hasil Penelitian Mencengangkan, Pembalap MotoGP Bisa Kedip Sekali dalam Waktu 9 Menit

Setelah ini, Marquez juga akan mencoba latihan di atas aspal dalam beberapa hari ke depan.

Itu artinya juara dunia 8 kali ini juga berpeluang hadir pada tes pramusim di Sepang dan di Mandalika pada awal hingga pertengahan Februari mendatang.

Selain itu, Marquez juga akan hadir pada acara penting Honda Racing Corporation (HRC) yang digelar hari ini, Jumat (14/1).

Begini video Marquez latihan motor lagi setelah beristirahat 3 bulan lamanya

Editor : Fendi
Sumber : Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Warga Setuju Jembatan Suramadu Pakai Karcis Lagi, Teror Ini Penyebabnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa