Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Ini Perbedaan Toyota Land Cruiser 300 Varian VX-R dan GR Sport

Aries Aditya Putra - Jumat, 14 Januari 2022 | 16:13 WIB
Toyota Land Cruiser 300 GR Sport
Aries Aditya
Toyota Land Cruiser 300 GR Sport

GridOto.com – Toyota resmi memperkenalkan Toyota Land Cruiser generasi terbaru yang sudah menggunakan platform Toyota New Global Architecture (TNGA).

Toyota Land Cruiser 300 hadir dalam dua varian VX-R dan GR Sport, apa saja sih bedanya?

Dari sisi tampilan, TLC 300 VX-R tampil lebih mewah. Desain gril dengan garis horizontal lengkap dengan logo tiga oval Toyota.

Di bagian bawah bumper depan juga terdapat tambahan body kit. Sementara pelek yang digunakan juga lebih besar yakni 20 inci dengan finishing silver.

Toyota Land Cruiser 300 varian VX-R tampil lebih elegan
Aries Aditya
Toyota Land Cruiser 300 varian VX-R tampil lebih elegan

Baca Juga: Kembalinya Sang Legenda, Toyota Land Cruiser 300 GR Sport dan VX-R

Sementara varian GR Sport, tampil lebih sporty dengan pelek ukuran 18 inci berwarna hitam.

Desain gril juga sedikit beda, tampil lebih sporty berbentuk honey comb lengkap dengan tulisan Toyota yang juga jadi heritage dari Land Cruiser.

Untuk fitur, versi VX-R terdapat tambahan power back door lengkap dengan kick sensor. Namun untuk fitur Toyota Safety Sense keduanya juga tersedia.

Toyota Land Cruiser 300 GR Sport mudah melintasi genagan air
Aries Aditya
Toyota Land Cruiser 300 GR Sport mudah melintasi genagan air

Interiornya hanya dibedakan dari warna, versi VX-R menggunakan aura hitam, sementara GR Sport ada kombinasi hitam dan merah.

Tapi yang paling menarik, versi GR Sport lebih andal dalam kemampuan off roadnya.

Hal ini berkat fitur penunjang yang lebih lengkap. Misalnya differential locker di gardan depan belakang.

Lalu Electronic Kinetic Dynamic Suspension System (E-KDDS) yang membuat stabilizer bisa menyesuaikan dengan kebutuhan.

Saat di medan off road, stabilizer bisa melentur sehingga travel roda saat di jalur seperti kuku macan bisa lebih panjang dan traksi roda tetap baik.

Untuk harga TLC 300 VX-R dijual lebih murah Rp 51 juta seharga Rp 2.327.800.000, sedangkan GR Sport Rp 2.378.800.000.

Video lengkapnya bisa cek di bawah ini:

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dikritik Pembalapnya Sendiri, Ini Alasan Honda Tak Bawa Motor Baru di Tes MotoGP Barcelona

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa