Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi Banting Setir ke Balap Mobil, Bakal Tampil di Fanatec GT World Challenge Europe 2022 Bareng WRT Audi

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 14 Januari 2022 | 11:22 WIB
Valentino Rossi resmi pindah haluan jadi pembalap di tim WRT Audi pada ajang Fanatec GT World Challenge Europe 2022.
Motosan.es
Valentino Rossi resmi pindah haluan jadi pembalap di tim WRT Audi pada ajang Fanatec GT World Challenge Europe 2022.

GridOto.com - Para fans Valentino Rossi sepertinya bisa bersorak lagi nih mendukung idolanya di trek.

Soalnya The Doctor memutuskan untuk terjun ke dunia balap lagi di 2022.

Tapi kali ini Rossi memilih untuk beraksi di ajang Fanatec GT World Challenge Europe 2022.

Melansir dari Motosan.es, pembalap asal Italia itu nantinya bakal tampil bersama W Racing Team (WRT) Audi menggunakan Audi R8 LMS GT3.

Bergabungnya Rossi ke WRT Audi memang tidak terlalu mengejutkan bagi para fans.

Mengingat The Doctor sempat diundang untuk menjajal Audi R8 LMS GT3 pada Desember 2021 lalu.

Ditambah pihak WRT Audi juga sudah melihat kemampuannya saat mengendalikan mobil racikan mereka.

"Saya sangat senang bisa mendapatkan kesempatan bergabung dengan WRT Audi," ujar Valentino Rossi, dikutip dari Motosan.es.

Ia melanjutkan bahwa semua orang sudah tahu kalau dirinya sangat menyukai balapan.

Baca Juga: Danilo Petrucci Bujuk Valentino Rossi Ikut Reli Dakar, Siap Jadi Navigator

Editor : Fendi
Sumber : Motosan.es

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa