Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jokowi Terpantau Pakai Jaket Bikinan Lokal Saat Riding ke Mandalika, Eh Ada Tulisan Apa Saja Tuh?

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 13 Januari 2022 | 13:00 WIB
Presiden RI Jokowi saat kunjungan kerja di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Kamis (13/01/2022).
Dok. Sekretariat Presiden
Presiden RI Jokowi saat kunjungan kerja di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Kamis (13/01/2022).

GridOto.com - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) diketahui sedang melakukan kunjungan kerja di Lombok, Nusa Tenggara Barat hari ini, Kamis (13/01/2022).

Dalam kunjungannya, Jokowi terpantau sempat riding menggunakan Kawasaki W175 custom miliknya.

Adapun rutenya yakni dari Bandara Internasional Lombok Zainuddin Abdul Majid menuju Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika melalui jalur bypass.

Namun yang menyita perhatian bukan momen saat riding, melainkan jaket khusus yang dipakai Jokowi pada saat itu.

Usut punya usut, ternyata jaket yang digunakannya saat riding merupakan bikinan produsen lokal bernama Rabbit & Wheels dengan tema G20 Indonesia dan dibuat secara terbatas.

Melansir dari Presidenri.go.id, jaket yang dipakai Jokowi punya warna wominan hitam dengan aksen warna hijau tua di bagian lengan dan bahunya.

Lalu di bagian depan jaketnya terbentang tulisan 'G20 Indonesia 2022' lengkap dengan slogannya 'Recover Together, Recover Stronger' di bagian dada sebelah kiri.

Sementara di bagian dada sebelah kanan terdapat logo Rabbit & Wheels selaku produsen jaket ini.

Kemudian ada logo G20 Indonesia, yakni gunungan dengan motif batik kawung berukuran besar di bagian punggung.

Baca Juga: Viral Ambulans Bawa Pasien DIkasih Jalan Sama Rombongan Presiden Jokowi, Kolom Komentarnya Dibanjiri Pujian

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : presidenri.go.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa