GridOto.com - Porsche Cayenne S lansiran 2006 memiliki potensi modifikasi untuk dibawa terjun ke medan tanah ataupun lumpur.
Salah satunya Porsche Cayenne S bersolek rally look yang sukses tampil maskulin berkat sederet ubahan pada bodi dan kaki-kaki.
Hal paling mencolok dari SUV besutan Porsche adalah area bodi, di mana menggunakan wrapping stiker livery balap khas Red Bull.
Komposisi warna tri-tone biru tua, kuning, merah, plus emblem banteng, praktis bikin baju luarnya terlihat keren dan sporty.
Selain livery Red Bull yang membungkus bodi, penampilan Cayenne S ini dikemas makin gaya dan gagah lewat sederet aksesori rally.
Area wajahnya kian atraktif dengan tambahan 4 buah lampu sorot lansiran Hella yang terpasang sejejar di batang pipa besi bumper.
Termasuk dengan tambahan skid plate berbahan alumunium di bawah bumper depan untuk melindungi sektor kolong mobil.
Sementara pada area atap terlihat padat dipasangi roof rack guna mengakomodir barang bawaan berlebih saat berpetualang.
Melihat proporsi buritan Cayenne S, hanya diberi ubahan minor seperti memasang bumper guard custom dan holder ban cadangan.
Beralih ke sisi lain, area kaki-kaki SUV mewah ini juga ikut dimodifikasi untuk meningkatkan kapabilitas jelajah di medan berat.
Ground clearance sudah ditinggikan sekitar 3 inci dengan memakai lift kit lansiran Eurowise yang terpasang ke bagian suspensi.
Pun dengan pelek orisinal yang diganti buatan Alpha Delta ukuran 18 inci warna emas dibungkus ban Toyo Open Country M/T 275/65.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Autoevolution.com |
KOMENTAR