GridOto.com - Peugeot 2008 yang diduga akan menyapa Indonesia pada 2022 ternyata memiliki varian teknologi mobil listrik lho.
Berjulukan e-2008, mobil listrik Small SUV Peugeot ini telah dijual di beberapa negara di Eropa seperti di Perancis dan Inggris Raya sejak 2020 lalu.
Nah melansir dari Paultan, ada potensi versi mobil listrik dari Peugeot 2008 tersebut meluncur di Malaysia pada 2022.
Hal ini tentu saja membuka potensi hadirnya Peugeot e-2008 meramaikan pasar mobil listrik di Indonesia dan cocok menjadi pesaing Hyundai Kona Electric.
Bagaimana dengan spesifikasinya? Mulai dari motor listrik, Peugeot membekali e-2008 satu motor listrik penggerak roda depan.
Baca Juga: Peugeot 2008 Terbaru Meluncur di Thailand, Begini Spesifikasinya
Motor Permanent Magnet Synchronous tersebut mampu menyemburkan tenaga 100 kW atau 136 dk dan torsi puncak 260 Nm.
Secara tenaga motor listrik Peugeot e-2008 mirip seperti Kona Electric, tapi sayangnya torsinya itu kalah 135 Nm.
Sebagai gantinya, Peugeot e-2008 mendapatkan baterai Lithium-ion berkapasitas 50 kWh, lebih besar dari baterai Kona Electric di Indonesia.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR