Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Vario 150 Tampil Menawan, Warna Bodi Elegan Aksesorinya Istimewa

M Aziz Atthoriq - Selasa, 28 Desember 2021 | 21:35 WIB
Honda Vario 150 tampil kece gaya proper, aura elegan motor harian
Jarangtidurmalam
Honda Vario 150 tampil kece gaya proper, aura elegan motor harian

GridOto.com - Honda Vario 150 satu ini sukses tampil elegan perpaduan kelir bodi menawan dikombo aksesori istimewa.

Salah satunya Honda Vario 150 2015 milik Romario, cowok domisili Tanjung Priok yang kepincut bikin motornya tampil elegan.

"Enggak ada alasan khusus sih pilih konsep ini. Pengen motor lebih tampil elegan tapi tetap fungsional bisa buat harian, kalau part dan gaya modifikasinya ya tiru-tiru ala Vietnam sedikit hehe," tutur Romario kepada GridOto modif.

Baca Juga: Modifikasi Honda Vario 150, Modal Pasang Part Premium, Tampang Jadi Elegan

Langsung bahas kesalah satu yang paling menarik perhatian yaitu sektor bodi, Romario merepaint full bodi motornya dengan kelir hijau mint.

Honda Vario 150 repaint bodi hijau mint dan karbon kevlar forged
Jarangtidurmalam
Honda Vario 150 repaint bodi hijau mint dan karbon kevlar forged

Enggak hanya itu, tampilan motor pun terlihat lebih sporty berkat aksen karbon kevlar motif forged diberbagai bagian bodi kasarnya.

"Warna bodi tiru mobil Jeep tapi hijaunya gue mudain sedikit. Bodi kasar kevlar semua by @Zanokevlar, mulai dari dek tengah, visor,winglet, hugger sampai cover CVT motif forged," sambungnya lagi.

Pindah kearea lain, sektor setang pun enggak kalah kece terlihat spion orisinal Honda Click, master rem Racing Boy(RCB) S1 dan tutup tabung minyak rem Noname CNC Custom terpasang apik.

Sektor setang Honda Vario 150 pasang spion Click dan master rem RCB S1
Jarangtidurmalam
Sektor setang Honda Vario 150 pasang spion Click dan master rem RCB S1

Baca Juga: Honda Vario 150 Pakai Pelek Belasan Juta, Ini Rincian Kaki Mewahnya

Sementara, tampang fascia depan motor pun dibikin keren dengan custom headlamp yang terlihat smoke plus terpasang lampu depan upgrade 15 Watt by Hitech Concept dan aksen mewah pada sepatbor dan winglet karbon kevlar.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Baru Tahu, Ternyata Ini Fungsi Benjolan di Leher Knalpot Motor Matic

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa