GridOto.com - Saat ini ada banyak cara atau metode modern dalam membangun motor kustom seperti teknik 3D printing.
Nah, KTM Duke 390 bergaya neo-retro scrambler ini dibangun dengan perpaduan cara modern dan konvesional.
Motor keluaran 2018 ini merupakan hasil garapan Akash Das dari Busy People yang sebenarnya seorang grafis desainer industri periklanan.
Untuk prosesnya, Akash memulainya dengan mendesainnya bentuknya secara digital lalu membuatkan bodi-bodi prototipe 3D printed.
Baca Juga: Street Tracker Berbasis KTM 300 XC-W Six Days, Tampilannya Sangar dan Modern
Lalu bodi prototipe tersebut diserahkan ke pihak lain untuk dibuat versi finalnya dengan material aluminium.
Beres dengan membuat bodi-bodinya, Akash merombak subframe dengan model bolt-on yang lebih pendek dan datar.
Kemudian di atasnya terpasang jok single seat yang dipadukan dengan sepatbor aluminium kustom yang dilengkapi stoplamp LED dan rak mungil.
Untuk di depan, ada tangki kustom yang kemudian diberikan cover yang punya desain mengotak yang dibuat sendiri oleh Akash.
Baca Juga: KTM Duke 690 Pilih Tampilan Lawas ala Scrambler Dengan Ubahan Ringan
Berikutnya pada bagian kokpitnya terpasang setang kustom yang ditemani panel instrumen bawaannya bermodel digital.
Lalu untuk wajah barunya disematkan headlamp LED JW Speaker dengan cover aluminium kustom yang tampak gagah.
Geser ke bagian kaki-kaki, suspensinya masih standar namun kedua rodanya diganti pelek jari-jari 17 inci dari Akront yang dibalut ban Pirelli Scorpion Rally STR.
Selain itu, hubnya juga hasil kustom dan pengereman diupgrade dengan piringan cakram Galfer.
Baca Juga: Berwujud Cafe Racer, KTM Duke 390 Jadi Sangar Berbodi Full Custom
Untuk sektor mesin, bisa dibilang masih cukup standar dan hanya diberikan radiator dan exhaust system kustom.
Terakhir sebagai finishing, bodi-bodinya diberikan kelir abu-abu yang simpel tapi elegan yang dikerjakan oleh Nikki Garage.
Hasilnya, KTM Duke 390 ini menjadi neo-retro scrambler yang bertampang sangar.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR