GridOto.com - Belum lama ini tim GridOto berkunjung ke markas PT Blue Bird Tbk yang ada di Mampang, Jakarta Selatan.
Kami juga mendapatkan kesempatan untuk berbincang langsung dengan Bintarti A. Yulianto, selaku VP Teknik Blue Bird.
Bersama ibu Bintarti, kami pun membahas seputar kendaraan listrik yang dimiliki Blue Bird serta fasilitas pendukungnya.
Ada banyak fakta menarik yang kami dapatkan, mulai dari perawatan, fasilitas pengisian daya listrik, serta rencana Blue Bird untuk menambah armada taksi listriknya hingga ribuan unit.
"Sebenarnya kami sudah punya planning lima tahunan. Jadi sampai lima tahun ke depan itu Blue Bird pengin memiliki sekitar 2.000 mobil listrik," ujar Bintarti kepada GridOto.com.
"Cukup signifikanlah untuk mengurangi emisi karbon yang sekarang ada," pungkas wanita yang ramah ini.
Adapun untuk saat ini Blue Bird memiliki lebih dari 30 unit armada taksi listrik yang sudah beroperasi.
Untuk rinciannya ada BYD tipe E6 sebanyak 25 unit, Tesla Model X 75D empat unit dan BYD tipe T3 tiga unit.
Enggak cuma itu, baru-baru ini Blue Bird juga menambah armada taksi elektrifikasinya dengan menggunakan Prius PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle).
Biar enggak penasaran, tonton terus video terbaru GridOto News di bawah ini sampai habis ya.
Baca Juga: Figur - Adrianto Djokosoetono, Wakil Direktur Utama Blue Bird, Ternyata Dulunya Sopir Taksi
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR