Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Inspiratif Digimod Nissan Elgrand Gaya Sporty Minimalis Khas Nismo

Luthfi Abdul Aziz - Senin, 27 Desember 2021 | 06:02 WIB
Inspirasi modifikasi Nissan Elgrand tampil sporty khas Nismo
Instagram/athayahaniff
Inspirasi modifikasi Nissan Elgrand tampil sporty khas Nismo

GridOto.com - Versi standar Nissan Elgrand sebenarnya sudah cukup elegan, meski banyak celah untuk dibikin beda dengan sentuhan modifikasi.

Nah buat yang kepincut modifikasi Nissan Elgrand tapi mau ada unsur sporty, konsep digital modifikasi Elgran buatan akun Instagram @athayahaniff layak banget diaplikasi.

Terlihat dari postingannya, Nissan Elgrand dirancang menjadi sosok MPV menawan dan sporty berkat sentuhan ala in-house tuner Nismo.

Cita rasa sporty khas Nismo pada MPV premium Nissan ini coba digambarkan dengan beberapa ubahan minimalis di bodi dan kaki-kaki.

Baca Juga: Nissan Elgrand Lama Dandan Minimalis, Tambah Elegan Dengan Kaki Kandas

Ubahan yang paling kentara dilakukan adalah memasok add-on spoiler warna hitam dan berhias aksen merah di bawah bumper depan.

Selaras dengan tampang depan, pemasangan side skirts di sisi samping juga dibuat simpel tapi sarat tarikan garis tegas yang dinamis.

Inspirasi modifikasi Nissan Elgrand tampil sporty khas Nismo
Instagram/athayahaniff
Inspirasi modifikasi Nissan Elgrand tampil sporty khas Nismo

Biar tampilannya tidak monoton, bagian bodi samping dan kap mesin ditambahi stiker striping berwarna merah dan hitam khas Nismo.

Termasuk sisipan logo Nismo di kap mesin dan menghasup panel krom pada gril depan, sehingga membuat aura sporty-nya makin kuat.

Bukan cuma bodi yang berubah, jarak ground clearance pun terlihat dibikin lebih dekat dengan aspal serta upgrade setup roda baru.

Ruang fender sudah dijejalkan pelek sporty model palang 5 warna putih dibungkus ban profil sedang model Yokohama Advan Neova.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Athaya Hanif (@athayahaniff)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa