GridOto.com - Setelah penantian panjang, Indonesia akan kembali kedatangan kasta tertinggi ajang balap motor prototipe yaitu MotoGP tahun depan.
Yup, MotoGP Indonesia 2022 yang akan digelar pada 20 Maret mendatang merupakan yang pertama kalinya dihelat, setelah absen sejak 1997 silam.
Adalah Mario Aji yang akan menjadi wakil tunggal Tanah Air di ajang MotoGP Indonesia 2022 nanti, yaitu di kelas Moto3.
Mario Aji yang turun di kelas Moto3 bersama Honda Team Asia pun mengaku bangga bisa tampil di depan para pendukungnya sendiri di MotoGP Indonesia 2022.
“Tentunya sangat bangga karena akhirnya ada gelaran MotoGP di Indonesia,” ujar Mario Aji kepada GridOto.com di acara konferensi pers, Rabu (24/12/2021).
“Saya jadinya lebih semangat dan ingin meraih hasil yang kompetitif di kandang sendiri,” ujarnya.
Meski perasaan bangga dan motivasi lebih tersebut tidak bisa dipungkiri, Mario nampak masih sedikit gugup mengenai prospek tampil di tanah kelahirannya sendiri.
Terlebih, pembalap kelahiran Magetan, Jawa Timur tersebut harus memanggul sendiri beban ekspektasi para fans balap Indonesia di Sirkuit Mandalika, Lombok nanti.
Baca Juga: Mario Suryo Aji Dukung Langkah Polda Metro Jaya Kurangi Balap Liar dengan Cara Ini
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR