GridOto.com - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) mengumumkan bahwa para pemegang saham perusahaan telah memilih Presiden Direktur baru mereka.
Mulai 1 Februari 2021, jabatan Presiden Direktur yang saat ini dipegang oleh Naoya 'Rocky' Takai akan digantikan oleh Nobukazu Tanaka.
Nobukazu Tanaka sebelumnya menjabat sebagai General Manager of Europe, Russia & America Automotive Department di Mitsubishi Corporation.
Sebenarnya Nobukazu Tanaka bukan nama asing bagi KTB, sebab pria lulusan Tokyo University ini sebelumnya pernah berada dalam jajaran manajemen KTB pada periode 2009-2013.
Selain itu, Nobukazu juga pernah menjalani penugasan di Mitsubishi Corporation Taiwan dan China.
"Keakrabannya dengan pasar otomotif Indonesia pasti akan membawa pertumbuhan lebih lanjut untuk KTB dan solusi yang luar biasa bagi pelanggan," tulis manajemen KTB dalam keterangan resminya, Kamis (23/12/2021).
"Di bawah kepemimpinan Nobukazu, KTB akan terus memberikan produk dan layanan terbaik untuk pelanggan Indonesia, bahkan setelah pengenalan Euro IV untuk memperkuat posisi sebagai Andalan Bisnis Sejati," lanjutnya.
Baca Juga: Mitsubishi Fuso Optimis Bertahan Jadi Pemimpin Pasar Komersial Hingga Akhir Tahun Nanti, Ini Alasannya
Sebelumnya, selama dua tahun di bawah komando Naoya 'Rocky' Takai, KTB berhasil mempertahankan sekitar 50 persen pangsa pasar sebagai market leader.
Pada 2020, volume penjualan KTB mencapai 24.000 unit dengan pangsa pasar sebesar 48,1 persen.
Sedangkan sepanjang periode Januari-November 2021, KTB mencapai 29.543 unit penjualan dengan pangsa pasar 46,6 persen.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR