GridOto.com - Tips beli motor bekas kali ini membahas penyebab pedal operan gigi motor manual yang oblak dan sulit digunakan.
Untuk kalian yang mau beli motor bekas dengan sisten perpindahan gigi persneling manual, pastikan tuas operan gigi bekerja dengan normal.
Sebab, terkadang ditemukan tuas operan gigi motor manual yang mulai lemah atau oblak.
Operan gigi atau persneling oblak dan membuat sulit proses perpindahan gigi ini diakibatkan oleh komponen yang sudah lemah atau rusak.
Baca Juga: Apakah Minyak Rem Beda Warna Boleh Dicampur? Begini Kata Pabrikan
"Jadi di area persneling atau operan gigi ada per kecilnya sebagai penahan," buka Arif Nurahman mekanik dari bengkel Satria Motor.
"Kalau di motor berumur tentu seiring pemakaian per ini semakin lama semakin lemah, atau bahkan bisa patah," terangnya.
Efeknya meskipun kalian sudah tarik kopling dan injak operan gigi, akan sulit untuk pindah gigi.
"Biasanya keausan ini muncul karena sering dipaksakan saat susah pindah ke gigi 1 dari posisi netral," wanti Arif yang bengkelnya ada di daerah Kangkungan, Sunter, Jakarta Utara.
Baca Juga: Ganti Bearing Engine Mounting Motor Matic Wajib Sepasang, Ini Alasannya
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR