GridOto.com - Nama Ducati identik dengan moge sport, bahkan motor balap MotoGP.
Padahal Ducati ternyata pernah bikin kendaraan roda tiga mirip Bajaj, enggak percaya?
Namanya Ducati Muletto dan ia dirilis pada kisaran tahun 1950-an.
Saat itu Ducati mencoba bersaing dengan Piaggio yang sama-sama dari Italia untuk mengisi pasar kendaran roda tiga.
Ducati Muletto memang pure diciptakan sebagai angkutan barang.
Baknya bisa dibuka pada semua sisi, seakan tak ada batasan untuk ukuran barang yang diangkut.
Dilansir oleh Bikeexif.com, Muletto memiliki kapasitas angkut hingga 350 kg.
Urusan performa, Ducati roda tiga ini mengusung mesin SOHC satu silinder dan mampu berlari hingga 60 Km/jam.
Baca Juga: Kolaborasi dengan Bajaj, Akankah Triumph Luncurkan Motor Sport 250 cc di Indonesia?
Oh iya, mesin Muletto ini ada dua tipe pilihan, yaitu 175 dan 200 cc.
Dan tambahan lagi, penasaran enggak sih dengan strip merah yang ada di depan dan belakang bodinya?
Ternyata garis merah itu wajib digunakan untuk menandai kendaraan jasa angkut barang dagang yang dimiliki oleh pihak ketiga.
Gimana, pasti enggak nyangka kan kalau Ducati ternyata pernah bikin 'bajaj' juga? Heheh
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR