Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Abu Dhabi 2021

Sang Ibu, Sophie Kumpen Cerita Rahasia Max Verstappen Jadi Juara Dunia F1 2021

Fendi - Selasa, 21 Desember 2021 | 00:50 WIB
Max Verstappen dan ibunya, Sophie Kumpen
Twitter/IsandreaGarcia
Max Verstappen dan ibunya, Sophie Kumpen


GridOto.com – Sophie Kumpen mengungkap rahasia keberhasilan putranya, Max Verstappen menjadi juara dunia F1 2021 setelah bersaing sengit dengan Lewis Hamilton sepanjang tahun ini.

Sophie Kumpen tidak menyaksikan langsung di sirkuit Yas Marina ketika Max Verstappen menang balapan di F1 Abu Dhabi 2021 dan jadi juara dunia baru.

Selama akhir pekan itu Max Verstappen ditemani sang ayah, Jos Verstappen dan Kelly piquet yang merupakan pacarnya.

Ibunya, Sophie Kumpen menyaksikan balapan dari rumah.

Sophie Kumpen mengaku kedewasaan Max Verstappen tentu membantunya pada balapan yang menegangkan di musim ini, dan ia mengaku bangga akan hal itu.

Kecintaan Max Verstappen pada balap mobil tidak hanya datang dari ayahnya, Jos Verstappen yang mantan pembalap F1.

Tetapi ibunya juga pernah membalap yang akhirnya melepaskan kariernya untuk membesarkan anak-anaknya dan membantu suaminya.

Ia pun sangat bangga dengan karier putranya dan menikmati petualangannya.

Baca Juga: Sebelum Jadi Juara F1 2021, Max Verstappen Pernah 2 Kali Diusir dari Podium F1

Baca Juga: Dianggap Meraih Juara Dunia F1 2021 Karena Beruntung, Begini Tanggapan Max Verstappen

Selain itu, Sophie Kumpen sangat bangga dengan penampilan Max di balapan terakhir, karena Lewis Hamilton jelas lebih kuat.

Simak komentar wanita kelahiran Belgia berikut ini mengenai penampilan putranya menumbangkan dominasi Lewis Hamilton.

Editor : Fendi
Sumber : gpblog.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Penumpang Belakang Aion V Dimanjakan Berkat Beberapa Hal Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa