Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Bensin, Motor Ini Tenggak Vodka sebagai Bahan Bakarnya, Bisa Ngebut Hampir 200 Km/Jam Lho

Dida Argadea - Kamis, 16 Desember 2021 | 13:05 WIB
Ryan Montgomery (kiri) mengisi vodka pada Yamah XS650
Facebook/MontgomeryDistillery
Ryan Montgomery (kiri) mengisi vodka pada Yamah XS650

GridOto.com - Biasanya bahan bakar motor ya pakai bensin, tapi yang satu ini beda karena pakai vodka.

Ini serius lho, dibuktikan oleh Ryan Montgomery selaku pemilik dari Montgomery Distillery, yang merupakan tempat penyulingan alkohol di Missoula, Montana, Amerika Serikat.

Yup, Ryan menjalankan motornya itu dengan sisa dari proses penyulingan vodka.

Berbekal Yamaha XS650 modif kompresi tinggi, ia mencoba tancap gas di Bonneville Salt Flat Trials.

Bonneville Salt Flat Trials sendiri adalah sebuah danau air asin yang sudah mengering dan menjadi daratan datar penuh garam.

Yamaha XS650 berdnama 'Sudden Wisdom' milik Ryan Montgomery
Facebook/MontgomeryDistillery
Yamaha XS650 berdnama 'Sudden Wisdom' milik Ryan Montgomery

Tempat ini memang biasa digunakan bagi para penggila kecepatan untuk menguji nyali atau memecahkan rekor dengan kendaraan mereka.

Itulah yang berusaha dilakukan Ryan Montgomery, memecahkan rekor.

Pada hari Senin (27/8/2018) berdasarkan pada akun Facebook usaha miliknya, Ryan berhasil mengendarai Yamaha XS650 mencapai kecepatan 113 mil/jam atau setara 181,8 km/jam.

Baca Juga: Baru Tenggak Vodka 4 Botol, Wakil Bupati Yalimo Hantam Polwan Naik Yamaha NMAX Pakai Toyota Hilux Hingga Tewas

Mungkin hasil segitu tidak terlalu cepat buat sebuah rekok kecepatan ya.

Tapi jika melihat rekor sebelumnya dari motor yang berjalan dengan bahan bakar alternatif, capaian ini sudah cukup untuk menandinginya.

Rekor sebelumnya baru mencapati 97 mil/jam atau 156 km/jam.

Tapi Ryan Montgomery menuliskan dalam unggahan di Facebook bahwa rekor ini belum resmi.

"Akhirnya kami berhasil, belum resmi, tapi kami mengalahkan rekor sebelumnya dengan rata-rata 113 mil/jam," tulis Ryan di halaman Facebook usahanya.

Motor Ryan adalah Yamah XS650 produksi tahun 1980 yang dia restorasi dan dia modif sendiri.

Motor ini sendiri dia namai 'Sudden Wisdom' dan berjalan dengan Quicksilver Vodka, sisa penyulingan vodka yang tak bisa diminum.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Missoulian.com,Facebook/MontgomeryDistillery

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa