Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Cara Aman Beli Oli Motor Agar Terhindar dari Oli Palsu

Uje - Senin, 13 Desember 2021 | 19:30 WIB
Ilustrasi oli motor
Dok MOTOR Plus
Ilustrasi oli motor

GridOto.com Begini cara aman beli oli motor agar terhindar dari peredaran oli palsu di pasaran.

Peredaran oli palsu memang sudah lama dan belum bisa hilang di pasaran.

Iwan Nurhadi pemilik bengkel Iwan Motor yang buka bengkel di daerah Pegangsaan Dua, Jakarta Timur kasih sedikit tips agar kalian bisa terhindar dari oli palsu di motor.

"Yang pertama jangan pernah tergiur harga murah, karena saya sendiri pernah ditawari 1 dus oli yang harganya bisa beda setengah harga dari oli asli," buka Iwan.

Baca Juga: Jangan Panik! Lakukan Ini Kalau Motor Tidak Sengaja Pakai Oli Palsu

Jadi kalau kalian biasanya beli oli satu botol Rp 50 ribu kemudian ada yang jual lebih murah dari setengahnya kalian patut curiga.

"Soalnya, yang namanya konsumen memang hobi cari harga yang lebih murah. Nah disitulah celah dari para pengedar oli palsu ini," ungkapnya.

Kalau kalian tidak yakin harus beli oli dimana, disarankan untuk beli oli di tempat yang terpercaya.

"Misal mau aman bisa beli oli di SPBU atau dealer resmi, disana sudah pasti asli lah karena kalau tidak bisa ramai nanti," tegasnya.

Baca Juga: Ini Ciri dan Penyebab Injektor Motor Mampet, Jangan Dibiarkan

Kemasan oli palsu kini bisa sangat identik dengan produk aslinya
Dio / GridOto.com
Kemasan oli palsu kini bisa sangat identik dengan produk aslinya

"Jadi kalau mau ganti oli tinggal bawa ke bengkel nanti bayar jasanya saja pasti bengkel juga mau," tambahnya lagi.

"Yang jelas oli palsu ini memang berbahaya karena isinya itu biasanya oli bekas yang diolah lagi sehingga terlihat lebih bening," wanti Iwan.

Tentu penggunaan oli palsu ini juga bisa membuat efek negatif ke mesin.

"Efeknya nanti adalah keausan part yang lebih cepat, karena fungsi pelumasan dari oli tersebut sudah tidak ada," tutupnya.

Nah itu tadi sedikit tips agar tidak mendapatkan oli palsu di pasaran.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa