Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GIIAS 2021

Seluruh Hasil Penjualan Tiket GIIAS Surabaya 2021 Bakal Disalurkan untuk Korban Erupsi Gunung Semeru

Muhammad Ermiel Zulfikar - Kamis, 9 Desember 2021 | 17:40 WIB
Kolase Erupsi Gunung Semeru.
Kolase Surya.co.id/ Tony Hermawan / Sosmed
Kolase Erupsi Gunung Semeru.

GridOto.com - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) menaruh kesedihan, keprihatinan dan berbelasungkawa atas bencana alam erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Sebagai langkah untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak erupsi Gunung Semeru, GAIKINDO pun memastikan bakal menyalurkan seluruh hasil penjualan tiket GIIAS Surabaya 2021 untuk para korban.

"GAIKINDO atas nama industri otomotif Indonesia mendeklarasikan akan menyerahkan seluruh hasil penjualan tiket pada pameran GIIAS Surabaya 2021, untuk korban bencana erupsi gunung Semeru," ujar Yohannes Nangoi, Ketua Umum GAIKINDO dalam siaran resmi yang diterima GridOto, Kamis (9/12/2021).

"Kami harap dapat sedikit meringankan penderitaan para korban dan dapat mempercepat pengembalian kondisi normal masyarakat sekitarnya," lanjutnya.

Opening Ceremony GIIAS Surabaya 2021.
Dok. GAIKINDO
Opening Ceremony GIIAS Surabaya 2021.

Adapun GIIAS Surabaya 2021 merupakan pameran otomotif besutan GAIKINDO dan bagian dari GIIAS The Series, berlangsung selama lima hari dari tanggal 8 hingga 12 Desember 2021 di Grand City Covex.

Mengusung konsep Autovaganza, GIIAS Surabaya 2021 mengangkat kemajuan otomotif terkini lewat kehadiran berbagai varian kendaraan baru, kendaraan berbasis listrik hingga kendaraan konsep yang dipamerkan para peserta.

Oleh karena itu, sejumlah model baru yang diluncurkan di GIIAS Jakarta 2021 seperti All New Toyota Avanza, New Mitsubishi Xpander dan beragam produk lainnya turut dipamerkan di ajang tersebut.

Beberapa brand otomotif ternama juga ambil bagian meramaikan ajang GIIAS Surabaya 2021, seperti Audi, BMW, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Kia, Lexus, Morris Garage (MG), Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, VW, Wuling, Benelli, Llumar dan CPF1.

Baca Juga: GIIAS Surabaya Siap Dibuka Mulai 8 Desember 2021, Harga Tiket Murah Meriah Mulai Rp 20 Ribu

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Beli Helm NJS di IMOS 2024 Lebih Murah, Harganya Tinggal Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa