GridOto.com - Ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum pasang box di motor matic.
Sebelum mencari box yang tepat, cari bracket yang sesuai dengan motor matic.
"Banyak yang menganggap kalau bracket tebal dan berat itu kuat, sebenarnya anggapan itu memang benar," buka Bayu Saputra, Owner Baychii Motoshop, toko spesialis box dan perlengkapan touring motor kepada GridOto pada Selasa lalu (07/12/21).
"Namun, harus diperhatikan juga rangka terutama baut behel yang akan menjadi tempat mengikat bracket, kuat enggak," tambahnya.
Jadi, bagaimana bracket box yang sesuai dengan motor matic ?
"Kita harus tahu dahulu berat atau beban maksimal rangka motor matic, terutama pada baut behel yang akan jadi dudukan bracket," jelas Bayu.
"Contoh, berat rangka 15 kg, dikurangi bobot bracket 2 Kg, dikurangi bobot box 4 Kg dan dikurangi toleransi 10 %, nanti ketemunya bobot maksimal yang bisa diangkut 3 Kg," paparnya.
Intinya, kalau bracket sudah berat, berarti akan mengurangi bobot maksimal yang bisa dibawa oleh box.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR