Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Beli Mobil Bekas

Tips Beli Mobil Bekas, Cari Ukuran Roof Box yang Tepat Harus Tahu Ini

Radityo Herdianto - Kamis, 9 Desember 2021 | 12:00 WIB
Ukuran Roof Box Harus Sesuai dengan Konstruksi Atap Mobil
Radityo Herdianto / GridOto.com
Ukuran Roof Box Harus Sesuai dengan Konstruksi Atap Mobil

GridOto.com - Tips beli mobil bekas, cari ukuran roof box yang tepat harus tahu hal ini jika ingin pasang.

Roof box bisa memberikan ruang penyimpanan tambahan dari mobil bekas jika terbatas.

Hanya saja untuk memilih ukuran roof box di mobil bekas juga harus tepat agar tidak kebesaran atau kekecilan.

Ada patokan utama yang harus dilihat untuk mengukur ukuran roof box yang tepat.

"Lihat seberapa panjang ukuran roof box dari posisi bagian kaca depan pintu bagasi mobil," terang Ardiawan Fung Permadi, Supervisor Area Representative Thule Indonesia.

Pasang roof box berkapasitas 600 liter biar kece bergaya turing elegan
Aditya Pradifta
Pasang roof box berkapasitas 600 liter biar kece bergaya turing elegan

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas Jarang Dipakai, Tandanya Bisa Ketahuan Dari Sini

"Pertama, pastikan bagian depan roof box tidak melewati bibir kaca depan," lanjutnya.

Untuk memudahkan, lihat dari dalam kabin mobil dan pastikan ujung depan roof box tidak terlihat dari bagian atas kaca depan mobil.

Sesuaikan posisi ujung depan roof box, kemudian pintu bagasi mobil dibuka.

"Kalau mentok berarti roof box masih kepanjangan, harus cari yang lebih pendek," terang Ardiawan.

"Karena pintu bagasi harus bisa terbuka sempurna dan tidak melebihi kaca depan," imbuhnya.

Ilustrasi Mobil dengan Roof Box Sedang Melaju
Okkie / GridOto.com
Ilustrasi Mobil dengan Roof Box Sedang Melaju

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Cara Mudah Merawat Jok Berbahan Fabric

Dari pengecekan posisi roof box ini akan ketahuan seberapa panjang ukuran yang dibutuhkan.

"Kalau dipaksa terlalu kedepan supaya pintu bagasi bisa tetap terbuka akan berbahaya karena saat diisi barang bobot cenderung berat depan," wanti Ardiawan.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

BAIC BJ40 Plus Tenteng Aksesori Penakluk Alam, SPK di GJAW 2024 Bonus Upgrade Audio Gratis

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa