Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Realisasi Proyek Tol Jambi-Rengat Semakin Dekat, Ada 13 Desa yang Dilewati, Target Selesai 2024

Ruditya Yogi Wardana - Rabu, 8 Desember 2021 | 18:25 WIB
Ilustrasi jalan tol
Dok. PT JSM
Ilustrasi jalan tol

GridOto.com - PT Hutama Karya tampaknya akan merealisasikan proyek jalan tol Jambi-Rengat.

Soalnya, sosialisasi terkait Rencana Teknik Akhir (RTA) dari jalan tol Jambi-Rengat sudah dilakukan di Kabupaten Tanjab Barat (Tanjabbar) hari ini, Rabu (08/12/2021).

Ada beberapa pihak yang diundang dalam sosialisasi tersebut, seperti Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanjabbar, PT Hutama Karya, Organisasi Perangkat Desa, Camat dan tamu undangan lainnya.

Bupati Tanjabbar, Anwar Sadat mengatakan dirinya menyambut baik adanya proyek pembangunan jalan tol yang melewati wilayahnya.

"Diharapkan jalan tol ini bisa memperlancar arus lalu lintas dan meningkatkan pendistribusian barang serta jasa," jelas Anwar, dikutip dari Tribunjambi.com.

Wajar saja proyek itu disambut baik, mengingat jalan tol Jambi-Rengat dengan bentang 76,3 Km akan melewati 13 desa di 5 kecamatan di Tanjabbar, yakni Muara Papalik, Batang Asam, Tungkal Ulu, Tebing Tinggi dan Senyerang.

Menurut Anwar, hadirnya jalan tol ini bisa mempercepat proses pengiriman komoditi barang, khususnya hasil laut

Tidak cuma sampai situ, biaya pengiriman barang juga bisa semakin ditekan, sehingga nilai jualnya bisa semakin tinggi.

"Kalau tol sudah siap, komoditi kelapa sawit di daerah kami bisa jadi idola. Soalnya pendistribusian barang dan jasanya semakin mudah," lanjutnya.

Baca Juga: Waduh Tarif Tol Serang-Panimbang Seksi 1 Diprotes, Apa Masalahnya?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jarang yang Sadar, Ternyata Yamaha Aerox Alpha Pakai Pelek Baru

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa