Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Listrik Gesits Bisa Terhubung dengan Smartphone, Begini Caranya

Muhammad Farhan - Kamis, 9 Desember 2021 | 07:30 WIB
Speedometer skuter listrik GESITS
Speedometer skuter listrik GESITS

GridOto.comMotor listrik merek Gesits G1 ternyata bisa terhubung dengan smartphone lewat koneksi bluetooth, begini cara pakainya.

Seakan menjadi tren, saat ini mulai banyak motor yang memiliki fitur tersambung dengan smartphone untuk berbagai keperluan.

Nah pada motor listrik Gesits G1, untuk menghubungkan antara smartphone dan panel instrumen di motor caranya terbilang simpel.

“Dalam kondisi kontak on, tinggal tekan logo bluetooth di sebelah kiri setang lalu lacak pakai smartphone dan hubungkan lewat aplikasi,” jelas Rasno, sales PT. Mitraindo Sejahtera Utama, dealer resmi Gesits.

Baca Juga: Motor Listrik Jenis Ini Ternyata Masih Perlu Ganti Oli, Berapa Kilometer Sekali?

Ketika terhubung, pengguna bisa melihat berbagai informasi mengenai kondisi pada motor listrik tersebut.

Contohnya seperti kapan terakhir motor dan smartphone terhubung, pilihan mode berkendara, kapasitas baterai, dan estimasi sisa jarak tempuh.

Tampilan aplikasi Gesits di smartphone
Gesits
Tampilan aplikasi Gesits di smartphone

“Lalu ada juga fitur diagnosis, bisa dipakai melihat sisi teknis motor seperti speedometer, suhu motor listrik dan error status jika ada malfungsi,” lengkapnya.

Nah kedepannya, bakal ada juga fitur navigasi yang tentu memudahkan pengendara ketika berkendara di jalan.

Baca Juga: Bisa Terbakar! Jangan Sembarangan Saat Ganti Kabel Motor Listrik

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kap Mesin Perlu Dibuka Saat Berhenti di Rest Area? Begini Kata Bengkel

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa