Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cuci Motor Sendiri di Rumah? Begini Tips Keringkan Sisa Air yang Tepat

Muhammad Farhan - Rabu, 8 Desember 2021 | 19:40 WIB
Keringkan dari air yang menempel dengan lap chamois
Fariz/Otomotifnet
Keringkan dari air yang menempel dengan lap chamois

GridOto.com – Suka cuci motor sendiri di rumah? Begini tips keringkan sisa air yang menempel dengan tepat setelah proses pencucian.

Meskipun kondisinya sudah bersih setelah dicuci, proses pengeringan motor juga penting diperhatikan agar tidak mengakibatkan goresan atau bercak air.

Contohnya seperti panduan dalam proses pengeringan, peralatan yang dipakai harus dibedakan untuk bagian atas dan bawah motor.

“Untuk proses pengeringan bisa mulai dari bagian atas lebih dulu lalu kebawah. Kain lap dan wadah airnya juga jangan dicampur,” terang Wahyu, dari Salon Motor Resik Tenan, Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Masuk Musim Hujan, Ini Efek Negatif yang Sering Muncul Kalau Malas Cuci Motor

Jika dibandingkan dengan bagian atas motor, bagian bawah tentu lebih banyak sisa kotoran seperti bekas endapan pasir atau kerikil halus.

Nah bagian atas motor terdiri dari spion, bodi, jok, lampu sedangkan bagian bawah atau sektor kaki-kaki meliputi pelek, sokbreker, swing arm dan knalpot.

Gosok dengan kain microfiber
Farhan
Gosok dengan kain microfiber

“Kain lap bisa gunakan lap chamois atau lap microfiber, selama kondisi motor sudah bersih dan enggak dicampur antara bagian atas dan bawah dijamin aman,” lengkapnya.

Setelah kain lap terasa berat karena sudah menyerap air, bilas dulu ke wadah air dan keringkan sebelum dipakai kembali untuk keringkan sisa air.

 Baca Juga: Bagasi Motor Jangan Disemprot Saat Cuci Steam, Ini Efek Negatifnya

Terakhir pastikan tidak ada air yang tersisa.

"Tujuannya supaya enggak menimbulkan noda waterspot karena masih ada air tersisa setelah cuci motor,” jelas Wahyu.

Enggak bisa dilakukan terburu-buru, itu tadi tips yang bisa kalian ikuti supaya hasil cuci motor sendiri bisa bersih dan maksimal.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa