Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Beli Motor Bekas, Begini Cara Merawat Steering Damper di Motor

Muhammad Farhan - Senin, 6 Desember 2021 | 18:40 WIB
Perintilan yang fungsional seperti voltmeter dan steering damper
Rizky/Otomotifnet.com
Perintilan yang fungsional seperti voltmeter dan steering damper

GridOto.comTips beli motor bekas, begini cara merawat steering damper yang terpasang di area setang motor.

Steering damper memiliki fungsi menjaga kestabilan gerak setang motor.

Baik pada saat kecepatan tinggi, bermanuver, atau saat lewati jalan rusak.

Diluar perkiraan, ternyata komponen ini hanya perlu diperhatikan dan enggak perlu perawatan khusus supaya awet.

Baca Juga: Jangan Asal Beli, Begini Cara Pilih Steering Damper Buat Motor

 

“Cukup dipastikan saja kondisi steering damper bersih, bebas dari bekas kotoran atau debu terutama sebelum motor dipakai berkendara,” jelas Romandono, dari Joko Shock Jaya, Pondok Cabe, Tangerang Selatan.

Sebab dalam kondisi kotor dan berdebu, komponen bergerak pada steering damper bisa berisiko mengalami lecet dan tergores.

Terutama buat steering damper model tabung memanjang yang bentuknya sekilas mirip seperti as sokbreker.

Ilustrasi mekanisme steering damper model kotak
Farhan
Ilustrasi mekanisme steering damper model kotak

“Untuk membersihkannya bisa di bilas, cuci lalu dilap sampai kering. Proses tersebut bisa dilakukan bersamaan dengan cuci motor,” lengkap Pak De, sapaan akrabnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukan BeAT atau Vario, Ini Motor Matic Honda Yang Paling Laris di Bali

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa