Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pilihan Livery All New Yamaha R15M Connected ABS dan All New R15 Connected, Dijamin Paling Racing Setongkrongan

Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 1 Desember 2021 | 16:05 WIB
Ini dia pilihan warna Yamaha All New R15M Connected ABS dan All New R15 Connected
YouTube.com/Yamaha Motor Indonesia
Ini dia pilihan warna Yamaha All New R15M Connected ABS dan All New R15 Connected

GridOto.com - Duet motor sport fairing All New Yamaha R15 Connected dan All New Yamaha R15M Connected ABS resmi melantai di Indonesia, pada Rabu (1/12/2021) hari ini.

All New Yamaha R15 Connected dan All New Yamaha R15M Connected ABS dibanderol masing-masing sebesar Rp 38,5 dan 43,5 juta OTR Jakarta.

Kedua motor terbaru dari PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) ini juga membawa berbagai fitur baru dibandingkan sang pendahulu yaitu R15 V3.

Meskipun kebanyakan hanya bisa ditemukan di Yamaha R15M Connected ABS, seperti dual mode speedometer, traction control system (TCS), Quick Shifter dan Dual Channel ABS.

Tapi tidak hanya fitur, All New Yamaha R15 Connected dan All New Yamaha R15M Connected ABS juga membawa penyegaran tampilan berkat livery baru.

Yamaha All New R15M Connected ABS model Icon Performance.
YouTube/Yamaha Motor Indonesia
Yamaha All New R15M Connected ABS model Icon Performance.

All New Yamaha R15 Connected dan All New Yamaha R15M Connected ABS masing-masing ditawarkan dengan dua pilihan livery yang berbeda.

All New Yamaha R15M Connected ABS memiliki dua pilihan livery, yaitu Icon Performance yang didominasi warna silver, hitam dan biru seperti YZF-R1M.

Serta livery The Racing Blood of Yamaha yang didominasi warna putih dengan grafis speed block merah, serta aksen kuning dan hitam.

Baca Juga: All New Yamaha R15 Connected dan All New Yamaha R15M Connected ABS Meluncur, Harga Mulai Rp 38,9 Juta

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantesan, Ini Penyebab CVT Motor Matik Bunyi Kasar Mirip Gerinda

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa