Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GIIAS 2021

Mejeng Perdana di GIIAS 2021, Toyota All New Avanza Kalah Laris Dibandingkan Mitsubishi New Xpander

Wisnu Andebar - Rabu, 1 Desember 2021 | 15:05 WIB
Mitsubishi New Xpander
Vedhit/GridOto.com
Mitsubishi New Xpander

GridOto.com - Persaingan di segmen Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) kian memanas jelang pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang diselenggarakan pada 11-21 November 2021 lalu.

Pasalnya, masing-masing Agen Pemegang Merek (APM) berlomba-lomba meluncurkan produk terbaru mereka sebelum pameran otomotif tahunan tersebut dihelat.

LMPV terbaru yang mejeng perdana dalam ajang GIIAS 2021 sebut saja produk kembar Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia, Mitsubishi Xpander, hingga Ertiga Suzuki Sport FF.

Dari keempat LMPV teranyar ini, mana yang berhasil memegang titel sebagai model terlaris selama sebelas hari pameran berlangsung?

Predikat LMPV terlaris dalam GIIAS 2021 ternyata diraih oleh New Xpander dan New Xpander Cross, yang mengantongi 85 persen dari total penjualan Mitsubishi dalam pameran tersebut sebesar 2.623 unit.

Artinya, ada sekitar 2.200 unit New Xpander dan New Xpander Cross yang berhasil terjual selama GIIAS 2021.

Kemudian di posisi kedua disusul oleh Toyota All New Veloz dan All New Avanza yang berhasil meraih 1.534 unit selama pameran.

All New Veloz lebih laris dengan membukukan penjualan 823 unit, ketimbang All New Avanza sebesar 711 unit.

Baca Juga: GIIAS 2021 Siap Menyapa Warga Surabaya Dalam Waktu Dekat, Catat Lokasi dan Tanggalnya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa