Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Berknalpot Brong Kerap Bikin Resah, Polisi Jaga Ketat Akses ke Tawangmangu

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 29 November 2021 | 20:10 WIB
Petugas menjaga sejumlah titik akses ke kawasan wisata Tawangmangu
Tribunsolo.com
Petugas menjaga sejumlah titik akses ke kawasan wisata Tawangmangu

GridOto.com - Jajaran kepolisian Polres Karanganyar semakin serius untuk melawan pengguna knalpot brong.

Mereka melakukan penyekatan guna menjaring pengguna knalpot brong yang melintas.

Melansir Tribunsolo.com, Kasatlantas Polres Karanganyar, AKP Sarwoko, mengatakan penyekatan tersebut akan dilakukan setiap akhir pekan.

Penyekatan tersebut dilakukan dari pagi hingga sore hari.

"Sampai siang dapat 1 knalpot brong," katanya, Minggu (28/11/2021).

Apes. 31 pengendara motor berknalpot brong diciduk polisi di Tawangmangu, Karanganyar saat sunmori
Tribusolo.com
Apes. 31 pengendara motor berknalpot brong diciduk polisi di Tawangmangu, Karanganyar saat sunmori

Petugas akan berjaga di beberapa titik yang merupakan akses ke Tawangmangu, Karanganyar.

Kawasan wisata tersebut memang sudah terkenal di kalangan para pemotor karena menyajikan trek yang asyik dengan pemandangan alam yang menawan sehingga cocok untuk riding.

Beberapa titik penyekatan tersebut dilakukan di Cemoro Kandang, Sumokado, dan sekitar Terminal Pasar Kelurahan, hingga pintu masuk ke puncak.

Baca Juga: Batal Deh Sunmori, 31 Motor Berknalpot Brong Diciduk Polisi di Tawangmangu

Editor : Dida Argadea
Sumber : TribunSolo.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa