Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Gara-gara Banyak Orang Kaya, Ini Alasan Can-Am Pede Bikin Showroom di Tengah Hotel di Bandung

Ditta Aditya Pratama - Senin, 29 November 2021 | 11:30 WIB
Adrian Surantio, Can-Am Product Manager Hadirkan Maverick X3 X RS di Bandung
Ditta Aditya Pratama / GridOto.com
Adrian Surantio, Can-Am Product Manager Hadirkan Maverick X3 X RS di Bandung

GridOto.com -  Punya produk yang kerap dijuluki sebagai 'mainan orang kaya' bukan jadi alasan utama BRP selaku main dealer Can-Am percaya diri buka showroom di tengah hotel mewah di Bandung.

Can-Am melihat ada beberapa faktor yang bisa menggaet minat warga Kota Kembang untuk melirik produk-produknya.

Oleh karena itulah pada 28-29 November 2021, Can-Am bikin 'perkenalan' untuk warga Bandung dengan eksibisi produk di Gastro Market, Pullman Hotel, Jl. Diponegoro no.27.

Dalam kesempatan tersebut GridOto.com langsung saja berbincang dengan Adrian Suriantio selaku Can-Am Product Manager soal kenapa pilih buka showroom di Bandung.

"Saya lihat sendiri, dunia off-road di Bandung selalu hidup. Ada banyak jalur (trabasan) ke mana-mana, lalu banyak komunitas off-road. Makanya kami coba buat tes pasar di sini," jelas pria yang kerap disapa Yoyon ini.

Menurutnya showroom yang berlokasi di Gastro Market, Hotel Pullman ini jika sudah resmi dibuka pastinya akan memudahkan orang Bandung yang berminat membeli produk Can-Am tanpa harus ke Jakarta dulu.

Kenapa pilih lokasi showroom di tengah-tengah Hotel Pullman bukan seperti layaknya showroom pada umumnya yang berada di pinggir jalan, Yoyon sempat beberkan alasannya.

"Karena selain jualan unit, kami juga hadirkan Can-Am Offroad Safari Indonesia yaitu open trip bertajuk sport tourism. Nah berada di hotel tentu lebih menjangkau para wisatawan yang mungkin bingung mau jalan-jalan di Bandung, bisa kami tawarkan main off-road," jelasnya.

Masih menurutnya, kegiatan Can-Am Offroad safari justru lebih menyasar kalangan wisatawan yang awam kegiatan off-road sehingga malah menjangkau lebih banyak kalangan.

"Nanti siapa tahu kepincut (main off-road) dan kebetulan sesuai target pasar kami, pasti akan kita tawari mau ambil unitnya atau tidak," bisik Yoyon.

Baca Juga: Begini Rasanya Motor Tiga Roda Mewah Can-Am Spyder F3-S Special Series, Tonton Videonya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa