GridOto.com - Sebastien Ogier berhasil mengunci gelar Juara Dunia World Rally Championship (WRC) setelah memenangkan Reli Monza 2021 (19-21/11).
Pereli tim Toyota itu harus menunggu hingga Reli Monza 2021 yang juga seri terakhir dari kalender balap WRC tahun ini untuk mengunci gelar Juara Dunia.
Sebastien Ogier sendiri nyaris gagal menjadi Juara Dunia setelah menyerempet pembatas beton di awal hari ketiga Reli Monza 2021.
Namun, takhta tersebut berhasil diamankan Sebastien Ogier setelah rival terdekat sekaligus rekan satu tim-nya yaitu Elfyn Evans melintir.
Sehingga membuat Ogier dan navigatornya yaitu Julien Ingrassia bisa melenggang memenangkan Reli Monza 2021 dengan selisih 7,3 detik di depan Evans.
Sementara posisi podium terakhir diamankan oleh Daniel Ordo dari tim Hyundai yang berada di belakang Evans dengan selisih 14 detik.
Gelar Juara Dunia WRC 2021 milik Ogier menjadi yang kedelapan untuk pembalap asal Prancis tersebut sepanjang kariernya di ajang reli dunia itu.
Sekaligus menjadi titel Juara Dunia WRC dengan pabrikan yang ketiga setelah sebelumnya menjadi juara dengan Volkswagen, Ford, dan kini Toyota.
Baca Juga: Update Klasemen Setelah Reli Catalunya 2021 - Pereli Tim Toyota Juara Dunia, Tapi Siapa Ya?
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR