GridOto.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi mengumumkan pencapaian penjualannya selama berpartisipasi dalam ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 di ICE BSD, Tangerang.
Selama 11 hari pameran yang berlangsung dari tanggal 11 hingga 21 November 2021 kemarin, pabrikan berlogo tiga oval tersebut sukses kantongi 4.502 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) dari konsumen yang mendatangi booth mereka.
"Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat sehingga tetap memilih Toyota sebagai pendukung mobilitasnya," kata Susumu Matsuda, President Director TAM dalam siaran resmi yang diterima GridOto.com, Senin (23/11/2021).
Tingginya jumlah pemesan di GIIAS 2021 ini tidak lepas dari peran dua model terbarunya, yakni Toyota All New Avanza dan All New Veloz yang jadi kontributor terbesar penjualannya.
Berdasarkan data yang diterima GridOto.com, All New Avanza dan All New Veloz memberikan kontribusi yang signifikan sebesar 34 persen dari total seluruh model Toyota.
Adapun secara angka penjualan, Toyota All New Avanza berhasil terjual sebanyak 711 unit dan All New Veloz sebanyak 823 unit selama GIIAS 2021.
Vice President Director TAM, Henry Tanoto, mengatakan bahwa pihaknya sangat bersyukur atas respon positif dari masyarakat Indonesia terhadap kehadiran All New Veloz dan All New Avanza.
"Dimana respon yang sangat baik ini juga tidak lepas dari dukungan pemerintah dalam meningkatkan daya beli masyarakat, sebagai salah satu upaya pemulihan ekonomi di berbagai sektor, termasuk industri otomotif," ujar pria yang akrab disapa Henry ini dalam kesempatan yang sama.
Baca Juga: Penjualan Global Raih 50 Juta Unit, Toyota Rilis Corolla Edisi Spesial
Baca Juga: Toyota Kantongi 3.318 SPK di GIIAS 2021, All New Veloz dan All New Avanza Langsung Tancap Gas
Selain kedua Small MPV kembar tersebut, model lainnya yang masuk lima besar kontributor SPK Toyota adalah Raize sebanyak 651 unit atau 14,4 persen, Innova sejumlah 633 unit atau 14 persen, dan Fortuner sebanyak 529 unit atau 11,7 persen.
Produk GR Sport Toyota pun cukup diminati pengunjung GIIAS 2021, yang mana komposisinya ada yang mencapai 87 persen jika dibandingkan dengan tipe non GR Sport.
Enggak cuma itu, Kendaraan elektrifikasi Toyota juga tak lepas dari animo positif pengunjung, dimana komposisi tipe Hybrid Electric Vehicle (HEV) untuk Camry yaitu 71 persen dan Corolla Cross 64 persen.
"Kami berharap, kehadiran Toyota pada GIIAS 2021 ini dapat memberikan kontribusi positif dalam upaya memperkenalkan dan mensosialisasikan teknologi terkini kepada masyarakat dalam mendukung penuh kebutuhan mobilitas di masa depan, termasuk perkembangan industri otomotif," tutup Matsuda.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR