GridOto.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mencatatkan 504 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) selama ajang GAKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada 11-21 November 2021 di Indonesia Convention Exhibition (ICE)-BSD City, Tangerang.
Perolehan itu mengalami penurunan 28 persen jika dibandingkan GIIAS 2019 yang mampu menorehkan 701 SPK.
Amelia Tjandra, Marketing Director dan Corporate Planning & Communication ADM mengatakan, bahwa berlangsungnya pameran di masa pandemi Covid-19 menjadi faktor utama penjualan tak bisa semoncer penyelenggaraan GIIAS sebelumnya.
"Karena efek pandemi Covid-19 pengunjung dibatasi dan daya beli juga belum pulih," kata Amel kepada GridOto.com, Senin (22/11/2021).
Kendati demikian, Amel merasa bersyukur lantaran perolehan penjualan di GIIAS 2021 berhasil melebihi target yang dicanangkan yakni sebanyak 500 unit.
Lebih lanjut, penyumbang penjualan terbesar Daihatsu selama GIIAS 2021 diraih oleh Rocky dengan angka 108 unit atau berkontribusi sebanyak 21 persen.
Pada posisi kedua disusul oleh All New Xenia dengan total penjualan 104 unit dengan kontribusi 21 persen.
Selanjutnya Terios sebanyak 73 unit (15 persen), Sigra 59 unit (12 persen), dan Ayla 59 unit (12 persen).
Baca Juga: Sangat Menggoda Daihatsu Taft Bekas Bisa Dibawa Pulang Mulai Rp 40 Jutaan
Baca Juga: Daihatsu Rocky 1.2 Lebih Irit dari Rocky Turbo, Ini Buktinya
Sebagai informasi, selama GIIAS 2021 kemarin, booth Daihatsu berlokasi di HALL 2A dengan mengusung tema ‘Daihatsu The Next Level’ serta konsep Urban City dan menampilkan total tujuh unit mobil.
Di antaranya dua unit All New Xenia dengan varian mesin 1.3L dan 1.5L, satu unit Daihatsu Rocky 1.2L ADS, satu unit Rocky modifikasi Neo Retro 1.0L R A.S.A, satu unit Terios IDS, satu unit Sigra, dan satu unit Ayla.
Berikut data penjualan Daihatsu selama ajang GIIAS 2021 kemarin:
Model | Penjualan |
Rocky | 108 unit |
All New Xenia | 104 unit |
Terios | 74 unit |
Sigra | 59 unit |
Ayla | 59 unit |
Gran Max (Minibus & Blind Van) | 33 unit |
Grand New Xenia | 29 unit |
Gran Max (Pick Up) | 26 unit |
Sirion | 6 unit |
Luxio | 6 unit |
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR