GridOto.com - Juara MotoGP 2021, Fabio Quartararo, tak bisa menyembunyikan kekecewaannya usai menjalani tes resmi MotoGP di sirkuit Jerez pada tanggal 18-19 November 2021 kemarin.
Mengakhiri hari kedua di posisi 2, Fabio Quartararo merasa tidak puas dengan selisih waktunya dengan pembalap tercepat, Francesco Bagnaia.
Bagnaia mampu mencetak 1 menit 36,872 detik, sementara Quartararo mentok di angka 1 menit 37,324 detik, hampir setengah detik lebih lambat.
Di saat Pecco mengaku motornya semakin sempurna, Quartararo malah sebaliknya.
"Aku tak akan mengatakan sangat khawatir. Tapi benar bahwa Ducati sangat cepat, dan kami belum membuat progres berarti di kubu kami,"
Pada tes kemarin, Quartararo mencoba banyak hal dari fairing baru hingga sasis baru, namun Quartararo tak merasa istimewa.
"Jadi kuharap di Sepang kami akan bisa melangkah lebih jauh, karena kami sebenarnya sudah mencoba banyak hal namun aku tak merasakan perkembangan apapun," jelasnya.
"Fairing baru tidak bagus buat kami jujur saja. Kami tak merasa manfaatnya. Kau harus mendalami datanya untuk mendapat idenya, tapi sulit karena titiknya masih kosong," lanjut Quartararo.
Baca Juga: Hasil Superpole WorldSBK Indonesia 2021 - Toprak Razgatlioglu Libas Jonathan Rea Untuk Pole Position
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
KOMENTAR