GridOto.com – Ternyata gampang banget, begini cara merawat motor listrik kalau kondisinya jarang dipakai.
Dibandingkan dengan motor bensin konvensional, motor mesin listrik memang terbilang bebas perawatan.
Meskipun begitu, tetap perlu perawatan yang kalian lakukan terutama pada komponen baterai supaya lebih awet.
“Mirip seperti motor bensin yang perlu dipanaskan, motor listrik juga perlu dipanaskan namun caranya berbeda,” terang Ady Siswanto, owner bengkel Petrikbike, Bekasi, Jawa Barat.
Baca Juga: Terima Jadi, Segini Biaya Konversi Motor Matic Jadi Motor Listrik
Jika motor bensin cara memanaskannya bisa dengan menyalakan mesin beberapa menit atau dipakai jalan dalam jarak singkat, motor listrik juga mirip.
“Caranya minimal dengan cara dicharge selama sekitar 10 menit setidaknya satu minggu sekali, tujuannya supaya baterai enggak cepat drop,” lengkapnya.
Hal ini bisa kalian lakukan dalam kondisi kapasitas baterai sudah terpakai atau masih terisi penuh sekalipun.
“Enggak ada masalah meskipun baterai masih penuh, tujuannya hanya untuk memanaskan sel baterai saja supaya tetap prima,” jelas Ady.
Baca Juga: Sering Pakai Motor Listrik Sampai Baterainya Habis Bikin Cepat Rusak?
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR