Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Valencia 2021

Ducati Lenovo Jadi Tim Juara, Begini Klasemen Akhir MotoGP 2021

Rezki Alif - Minggu, 14 November 2021 | 21:40 WIB
Ducati Lenovo jadi tim juara MotoGP 2021
Ducati
Ducati Lenovo jadi tim juara MotoGP 2021

GridOto.com - Raihan kemenangan Francesco Bagnaia dan podium Jack Miller berhasil membawa Ducati Lenovo menjadi tim juara MotoGP 2021.

Tim Ducati Lenovo mengoleksi 433 poin di puncak klasemen akhir tim MotoGP 2021.

Sementara itu tim Monster Energy Yamaha hanya 380 poin setelah Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli finis ke-5 dan ke-11 pada balapan ini.

Ini jadi bukti bahwa kekuatan dua pembalap Ducati Lenovo lebih merata dibanding tim pabrikan Yamaha yang hanya bergantung dari Fabio Quartararo sebagai juara pembalap.

Kekalahan Yamaha dalam perebutan kejuaraan tim dan konstruktor memang tak lepas dari masalah dengan Maverick Vinales.

Cal Crutchlow yang tampil sebagai pengganti sementara di tim pabrikan Yamaha tidak cukup bagus penampilannya.

Begitu juga dengan Franco Morbidelli yang masih belum maksimal lantaran baru sembuh dari cedera.

Jika saja tak ada masalah dengan Vinales, bukan tidak mungkin Yamaha akan meraih Triple Crown.

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Valencia 2021 - Grazie Valentino Rossi, Ducati Sapu Bersih Podium

Selain itu, hasil balapan ini juga mengukuhkan status Jorge Martin sebagai Rookie of The Year MotoGP 2021.

Dengan raihan podium di Valencia, Martin tak terkejar dengan mengoleksi 111 poin, unggul 9 poin dari rookie lainnya, Enea Bastianini.

Berikut klasemen akhir MotoGP 2021:

Klasemen pembalap MotoGP 2021
MotoGP.com
Klasemen pembalap MotoGP 2021

Klasemen konstruktor dan tim MotoGP 2021
MotoGP.com
Klasemen konstruktor dan tim MotoGP 2021

Editor : Fendi
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Soal Insentif PPnBM 3 Persen Mobil Hybrid, Nissan Bilang Begini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa