GridOto.com - Kejutan tak henti-hentinya didapatkan Valentino Rossi pada balapan terakhirnya di MotoGP Valencia 2021.
Sebelumnya Rossi berkesempatan melihat 9 motor bersejarahnya bersamaan, dibuatkan mural bergambar wajahnya dengan ukuran besar, hingga tribute helm spesial dari VR46 Riders Academy, dan hadiah-hadiah lainnya.
Menjelang balapan terakhirnya dimulai, Valentino Rossi kembali dikagetkan dengan datangnya sosok kawan lama sekaligus idolanya yang sangat terkenal.
Dialah mantan megabintang sepak bola asal Brasil, Ronaldo, yang membuat Rossi semakin bersemangat melewati balapan terakhirnya.
Sebelum membela Real Madrid, Ronaldo memang bermain di tim Inter Milan selama beberapa tahun.
Kebetulan Inter Milan adalah klub favorit Valentino Rossi dengan Ronaldo sebagai pemain idolanya.
Bahkan sebelum jadi pendukung Inter Milan, sebenarnya Valentino Rossi adalah fans Sampdoria dan ngefans dengan Ronaldo yang saat itu membela tim Barcelona.
Karena datangnya Ronaldo dari Barcelona ke Inter Milan, Rossi langsung membelot jadi fans karbitan Inter Milan.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR