Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GIIAS 2021

Mau Habiskan Akhir Pekan di GIIAS 2021? Yuk Simak Cara Masuk dan Beli Tiketnya

Naufal Shafly - Sabtu, 13 November 2021 | 18:40 WIB
Cara ke GIIAS 2021
Tim GridOto.com
Cara ke GIIAS 2021

GridOto.com - Setelah absen di 2020, pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 akhirnya kembali dibuka tahun ini.

Meski dilaksanakan di tengah pandemi, GIIAS 2021 tetap terlaksana dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Nah, buat sobat yang ingin menghabiskan libur akhir pekan dengan mengunjungi GIIAS 2021, ada beberapa hal yang harus sobat ketahui.

Pertama, pengunjung harus menggunakan masker dan wajib sudah divaksin sebanyak dua dosis sebagai syarat untuk memasuki pameran GIIAS 2021.

"Kalau baru satu kali vaksin atau bahkan belum pernah vaksin, pengunjung tidak bisa masuk meskipun sudah membeli tiket," kata Romi, Direktur Seven Event saat dihubungi GridOto.com beberapa waktu lalu.

Selain itu, dalam gelaran GIIAS tahun ini penyelenggara tidak lagi menjual tiket di lokasi alias on the spot.

"Pengunjung harus memiliki aplikasi GIIAS Auto360. Sebab semua informasi dan pembelian tiket ada di aplikasi ini, kami tidak menyediakan penjualan tiket on the spot," ucap Romi.

Bukan cuma itu, penyelenggara juga saat ini menerapkan sejumlah kebijakan baru seperti lokasi shutle bus, cara test drive dan test ride, dan beberapa aturan baru lainnya untuk menyesuaikan protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga: Harga Tiket Masuk GIIAS 2021 Untuk Umum Bervariasi, Berikut Harga dan Cara Belinya

Mau tau bagaimana detailnya? Yuk simak video berikut ini:

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa