Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Electric Mobility (ELMO)

Dukung Elektrifikasi Transportasi, Mercedes-Benz Siap Boyong Bus Listrik ke Indonesia

Muslimin Trisyuliono - Selasa, 9 November 2021 | 17:15 WIB
Bus listrik Mercedes-Benz eCitaro
www.daimler-truck.com
Bus listrik Mercedes-Benz eCitaro

GridOto.com - Selain kendaraan pribadi, tren kendaraan listrik kini mulai merambah ke kendaraan besar komersial seperti bus listrik.

PT Daimler Commercial Vehicle Indoensia (DCVI), Agen Pemegang Merek kendaraan niaga Mercedes-Benz, juga mengaku tidak ingin ketinggalan dalam hal ini.

Faustina, Head of Products & Marketing PT DCV,I mengatakan terkait rencana jangka panjang perusahaan, pihaknya berkomitmen akan menghadirkan bus listrik Mercedes-Benz ke Tanah Air.

"Daimler global sudah ada eCitaro, untuk Indonesia kami ada rencana menghadirkan bus listrik. Tapi memang perencanaan kami untuk jangka panjang dari hulu ke hilir," ujar Faustina dalam konferensi pers virtual, Selasa (9/11/2021).

Lebih lanjut, Faustina mengungkapkan pihaknya kini tengah menyiapkan beberapa amunisi, salah satunya melalui infrastuktur.

"Yang kami siapkan dengan matang saat ini adalah secara infrastruktur, karena bus listrik akan memerlukan charging station-nya," ungkap Faustina.

Kemudian sistem pendingin udara atau AC pada bus listrik ini juga tengah menjadi fokus dari DCVI, mengikat Indonesia merupakan negara dengan iklim tropis.

"Kami informasikan, AC atau air conditioner harus selalu dinyalakan. Untuk keadaan di Indonesia yang suhunya lebih dari 30 derajat celsius, ini salah satu titik penting kami bagaimana meng-adjust AC untuk negara tropis," ucap Faustina.

Baca Juga: Daimler Kolaborasi Karoseri Laksana Perkenalkan Bus Mercedes-Benz OF 917 Terbaru, Begini Tampilannya

Oleh sebab itu, Faustina menegaskan pihaknya akan memastikan kesiapan aspek tersebut terlebih dahulu, sebelum memboyong bus listrik ke Tanah Air.

"Jadi dari hulu dan hilir sedang kami siapkan. Kami sangat mendukung program ini sebagai salah satu alternatif kendaraan berbasis listrik atau di luar pemakaian solar," pungkasnya.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jelang Akhir Tahun, Motor Honda Tipe Ini Kena Diskon Jutaan Rupiah

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa