GridOto.com - Kawasaki KZ1000 brat style, pakai tangki Royal Enfield dan warna Ford Raptor red.
Diperkenalkan pada tahun 1977, Kawasaki KZ1000 menjadi salah satu motor yang cukup legendaris.
Tak jarang, Kawasaki KZ1000 juga dijadikan bahan custom untuk menghasilkan sebuah motor yang berparas sangar.
Salah satunya ialah Kawasaki KZ1000 garapan Sean Skinner dari MotoRelic bergaya brat style berikut ini.
Untuk proses ubahan, Sean memulainya dengan mempreteli semua bodi motor keluaran 1978 ini.
Baca Juga: Kawasaki W175 British Tracker, Ubahan Anti Ribet, Tampilan Makin Gagah
Kemudian tangki diganti dengan milik Royal Enfield Continental GT yang tentunya sudah diberikan beberapa modifikasi agar bisa terpasang pada rangka KZ.
Setelah tangki terpasang sempurna, pekerjaan dilanjutkan dengan membuatkan subframe baru yang lebih rata seperti kebanyakan motor custom.
Menyempurnakan subframenya, dipasang jok kustom simpel khas brat style dengan balutan kulit hitam yang elegan.
Baca Juga: Kawasaki W650 Desert Sled, Tampilannya Sangar, Kaki-kaki Full Upgrade
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR