Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Algarve 2021

Hasil Balap MotoGP Algarve 2021 - Francesco Bagnaia Menang, Valentino Rossi Menjadi Pembalap Yamaha Terdepan

Rezki Alif - Minggu, 7 November 2021 | 20:54 WIB
Pecco Bagnaia menang MotoGP Algarve 2021
MotoGP.com
Pecco Bagnaia menang MotoGP Algarve 2021

GridOto.com - Start dari pole position, Francesco Bagnaia berhasil memenangkan balapan MotoGP Algarve 2021.

Kemenangan yang sangat pantas didapatkan Pecco karena penampilan konsistennya sepanjang akhir pekan di Portimao.

Podium 2 diamankan oleh juara MotoGP 2020, Joan Mir, yang terus berusaha mengejar Pecco sepanjang balapan.

Sayang sekali bagi Mir dan motor GSX-RR, Pecco dan Desmosedici GP21-nya terlalu kuat dengan pengereman dan kecepatannya di trek lurus.

Pertarungan ketat justru terjadi untuk podium 3.

Terjadi pertarungan ketat melibatkan Alex Marquez dan Jack Miller mulai 10 lap terakhir.

Alex Marquez yang start dari papan tengah mampu merangsek naik hingga tiba-tiba sudah berada di 3 besar tercepat di pertengahan balapan.

Namun Jack Miller tak mau melepaskan begitu saja podium 3 kepada adik Marc Marquez tersebut.

Baca Juga: Hasil Warm up MotoGP Algarve 2021 - Pecco Bagnaia Unggul Tipis dari Fabio Quartararo

Pada akhirnya Miller memenangkan pertarungan dan meraih podium 3.

Sementara itu juara MotoGP 2021 Fabio Quartararo malah mengalami crash pada balapan ini.

Ini jadi DNF (Did Not Finish) pertama Quartararo sepanjang musim 2021.

Balapan sebenarnya tidak sampai mencapai jumlah total lap yang direncanakan.

Balapan dihentikan lebih awal dengan red flag akibat crash Iker Lecuona dan Miguel Oliveira saat menyisakan 2 lap.

Oliveira tampaknya mengalami cedera parah dan sempat dilarikan memakai tandu.

Karena balapan sudah mencapai 3/4 dari lap total, tidak dilakukan restart pada balapan ini.

Sementara itu Valentino Rossi berhasil finis ke-13 dan meraih poin pada balapan ini.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Algarve 2021 - Francesco Bagnaia Raih Pole Position Lagi, Fabio Quartararo Nyangkut di Baris Ketiga

Uniknya Rossi jadi pembalap Yamaha yang finis terdepan pada balapan ini.

Berikut tabel hasil balapan MotoGP Algarve 2021:

Hasil balap MotoGP Algarve 2021
MotoGP.com
Hasil balap MotoGP Algarve 2021

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ducati Makin Berani Pamer Motor Trail Terbarunya, Gendong Mesin Cc Besar

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa