GridOto.com - Yamaha MX King 150 pasang pelek palang tiga dan rem Brembo jadi sporty.
Modifikasi yang dilakukan pada Yamaha MX King 150 ini memang nampak simpel tapi mampu bikin tampilan stylish berkat upgrade part istimewa.
Mulai dari part di area setang kini tersemat master rem RCB radial yang disandingkan dengan gas spontan Domino.
Baca Juga: Yamaha MX King 150 Racing, Rombakan Istimewa, Peleknya Juara
Untuk tuas koplingnya juga mengandalkan produk Racingboy yang punya tampilan stylish dan keren.
Sedangkan untuk bagian lain dari kokpitnya masih cukup standar tanpa mengalami ubahan yang signifikan.
Lanjut ke bagian kaki-kakinya, kini sekarang makin impresif dan apik berkat upgrade yang istimewa.
Seperti kedua rodanya yang memakai pelek palang tiga yang terlihat sporty dan ala motor sport lawas.
Baca Juga: Yamaha MX King 150 Movistar, Kaki-kaki Dimaksimalkan, Pengereman Istimewa
Lalu untuk pengeremannya dimaksimalkan dengan kaliper Brembo empat piston dan cakram floating Brembo.
Pindah ke kaki belakang, pengeremannya turut diupgrade dengan kaliper Brembo dua piston dan cakram floating 220 mm.
Sedangkan untuk suspensinya tampak masih mengandalkan bawaan aslinya, namun swingarm sudah diganti degnan produk KingDrag.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR